Analisis Kemampuan Berfikir Kritis Peserta Didik dengan E-LKPD Berbasis Socioscientific Issues (SSI) pada Pembelajaran Kimia

Sirmayeni Sirmayeni

Abstract


Keterampilan berpikir kritis merupakan suatu keterampilan dalam menganalisis dan mengevaluasi informasi yang ada dalam menentukan informasi yang dapat dipercaya sehingga bisa digunakan dalam menarik kesimpulan secara valid. Rendahnya kemampuan berpikir kritis disebabkan oleh siswa cenderung menghafal materi dan rumus daripada memahami konsep. Konsep-konsep pada materi kimia mutlak harus dipahami siswa secara menyeluruh karena akan terus diimplementasikan pada konsep-konsep kimia berikutnya maupun  dalam kehidupan sehari-hari hari. Penggunaan bahan ajar E-LKPD sangat diperlukan untuk mempermudah pencapaian tujuan pembelajaran yang diharapkan. Salah satu keunggulan dari penggunaan E-LKPD adalah dapat disesuaikan dengan keadaan peserta didik dan karakteristik sekolah. E-LKPD yang dikembangkan terintegrasi socioscientific issues, dapat meningkatkan minat siswa dan menstimulus cara berpikir kritis peserta didik. Metode penelitian yang digunakan adalah literature review atau studi kepustakaan. Data yang digunakan adalah data sekunder yang berasal dari jurnal penelitian yang terdapat di google Cendikia. Dari literature review yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan SSI dalam pembelajaran kimia dapat meningkatkan kemampuan berfikir peserta didik. Terdapat perbedaan signifikan antara keterampilan berpikir kritis siswa yang menerapkan model pembelajaran socioscientific issues dengan siswa yang menerapkan model pembelajaran inkuiri. Pembelajaran berkonteks SSI memberikan pengaruh yang positif terhadap peningkatan keterampilan berpikir kritis siswa melalui keterlibatan siswa secara aktif dalam kelompok kecil, siswa membangun konsep secara mandiri melalui aktivitas inkuiri, dan mengevaluasi informasi ilmiah, serta terlibat dalam pembuatan keputusan terkait isu-isu sosiosaintifik.

Kata kunci: socioscientific, E-LKPD, pembelajaran Kimia


Full Text:

PDF

References


Fajriani, R. W., Naswir, M., & Harizon, H. (2021). Pemberian Scaffolding dalam Bahan Belajar Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Siswa. PENDIPA Journal of Science Education, 5(1), 108–114. https://doi.org/10.33369/pendipa.5.1.108-114

Farkhati, A., & Sumarti, S. S. (2019). Implementasi Manajemen Pembelajaran Kimia Berbantuan E-Lkpd Terintegrasi Chemoentrepreneurship Untuk Menganalisis Soft Skill Siswa. Chemistry in Education, 8(2), 1–5.

Fithriyah, I., Sa’dijah, C. & Sisworo. 2016. Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Kelas IX-D SMPN 17 Malang. Konferensi Nasional Penelitian Matematika dan Pembelajarannya, (Knpmp I), pp. 580–590.

Haryadi, S, dkk, 2017. Suplemen Buku Ajar Tematik Materi Energi Alternatif dan Sumber Daya Alam Berbasis Kontekstual untuk Kelas IV SD. Jurnal Pendidikan, Vol. 2, No. 10, Halaman 1330-1337. Pascasarjana Universitas Negeri Malang.

Herlanti, Y. (2023) Pengembangan E-LKPD Berbasis Socioscientific Issues pada Materi Sistem Pernapasan untuk Meningkatkan Berpikir Kritis Peserta Didik (Bachelor's thesis, Jakarta: FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta).

Kementerian Pendidikan & Kebudayaan. 2018. Buku Pegangan Pembelajaran Berorientasi Pada Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi. Jakarta: Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan.

Nazilah, N., Muharrami, L. K., Rosidi, I., & Wulandari, A. Y. R. (2019). Pengaruh bahan ajar berbasis socio-scientific issues pada materi pemanasan global untuk melatih kemampuan literasi sains siswa. Natural Science Education Research, 2(1), 8–16. https://journal.trunojoyo.ac.id/nser/article/view/416 2

Rahayu, S., & Fajaroh, F. (2016). Socioscientific issues (SSI) in reaction rates topic and its effect on the critical thinking skills of high school students. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 5(2), 164-170.

Razak, F. 2017. Hubungan Kemampuan awal terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematika pada Siswa Kelas III SMP Pesantren IMMIM Putri Minasatene. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, vol. 6, no. 1: 117-128. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v6i1.299.

Rustaman. 2008. Kemampuan Dasar Bekerja Ilmiah Dalam Pendidikan Sains dan Asesmennya Makalah, disajikan dalam Seminar Nasional Peran Guru Sains dalam Era Globalisasi di Gorontalo.

Simbolon, M., Surya, E. & Syahputra, E. 2017. The Efforts to Improving the Mathematical Critical Thinking Student’s Ability through Problem Solving Learning Strategy by Using Macromedia Flash, American Journal of Educational Research, 5(7), pp. 725–731. doi:10.12691/education-5-7-5.

Wardani, W. P., & Suniasih, N. W. (2022). E-LKPD Interaktif Berbasis Kearifan Lokal pada Materi Aksara Bali Kelas V Sekolah Dasar. Mimbar Ilmu, 27(1), 173–182. https://doi.org/10.23887/mi.v27i1.44586

Winataputra, S. U., Delfi, R., Pannen, P., & Dina, M. 2010. Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Universitas Terbuka.

Yusuf, M. 2017. Model Problem Based Learning Membangun Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Sekolah Dasar Yuyun, Cakrawala Pendas, vol. 3, no. 2, halaman 57–63.

Zakaria. 2021. Kecakapan Abad 21 Dalam Pembelajaran Pendidikan Dasar Masa Pandemi Covid-19, Jurnal Dirasah, vol. 4, no. 2, halaman 81–90. Available at: https://stai-binamadani.e-journal.id/jurdir/article/view/276.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.